Polsek Jambon Melaksanakan Pengamanan Penyaluran BLT El Nino 2023 Kepada Masyarakat

  

 

PONOROGO, Anggota Polsek Jambon melaksanakan pengamanan dan monitoring kegiatan penyaluran BLT El Nino tahun 2023 kepada masyarakat bertempat di balai Desa Poko dan pendopo Kecamatan Jambon, Jumat (22/12/2023) pukul 08.00 wib.

Hadir dalam kegiatan Katim penyaluran dari Kantor Pos Cab. Ponorogo Gustami, TKSK Dinsos Kec. Jambon Sunarsih, S.Pd, Koordinator PKH Kec. Jambon Ilham Mahmudin beserta anggota, BBKTM Polsek Jambon, Babinsa Koramil /20 Jambon, Penerima bantuan sebanyak 518 KPM.

Kapolsek Jambon AKP Sutriatno S.Kom, M.H mengatakan pengamanan dan monitoring yang dilaksanakan guna untuk memberikan keamanan dan kelancaran penyaluran BLT El Nino tahun 2023 kepada masyarakat.

"Untuk petugas pengamanan melibatkan personil dari Polsek Jambon dan Koramil Jambon. Jumlah penerima bantuan di balai Desa Poko sekitar 242 KPM dan di pendopo Kecamatan Jambon sekitar 276 KPM, "kata AKP Sutriatno.

AKP Sutriatno menambahkan, penyaluran BLT El Nino merupakan bantuan kepada KPM yang masuk dalam data DTKS penerima BPNT dan PKH Dinsos akibat dampak musim kemarau panjang.

"Selama kegiatan penyaluran berlangsung berjalan aman, lancar dan terkendali, "tutupnya.


(humas)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Polsek Jambon Melaksanakan Pengamanan Penyaluran BLT El Nino 2023 Kepada Masyarakat"

Posting Komentar