PONOROGO - Sat Samapta Polres Ponorogo Pada hari ini melaksanakan pengamanan penyaluran bantuan air bersih di Dukuh Kroyo, Desa Gelangkulon, Kecamatan Sampung, menerima bantuan air bersih dari Sedulur Warok Ponorogo Bekasi. Kegiatan ini dihadiri oleh Kasat Samapta Iptu Dul Hajis, Wakapolsek Sampung Ipda Suwarno, petugas PDAM Sdr. Adit, Kades Gelangkulon Bpk. Haryanto, Kanit Binmas Polsek Sampung Bripka Andik, Polmas Aiptu Agung, dan warga setempat.
Bantuan tersebut berupa satu truk tangki air bersih dengan kapasitas 4000 liter yang dibagi ke dalam tiga tandon air untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang terdampak kemarau panjang.
Iptu Dul Hajis menyatakan, “Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan kelancaran penyaluran bantuan ini. Kami mengimbau seluruh warga untuk bersama-sama menjaga ketertiban dan memanfaatkan bantuan air bersih dengan sebaik-baiknya.”
Himbauan ini juga menegaskan pentingnya kerjasama antar warga agar bantuan dapat tepat sasaran dan memberi manfaat maksimal bagi masyarakat. “Mari kita jaga situasi tetap aman dan kondusif selama proses penyaluran berlangsung,” tambahnya.
Dengan adanya bantuan ini, diharapkan warga Dukuh Kroyo dapat memenuhi kebutuhan air bersih dan mengurangi dampak dari kemarau yang berkepanjangan.
Humas
0 Response to "Kasat Samapta Pimpin Penyaluran Bantuan Air Bersih untuk Warga Terdampak Kemarau "
Posting Komentar