Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Babadan Pantau Produksi Ternak Lele di Kecamatan Babadan

  

PONOROGO – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Polres Ponorogo menunjukkan komitmennya dengan terjun langsung ke lapangan. Mengacu pada arahan Kepala Biro SDM Polda Jawa Timur, Kombes Pol Ari Wibowo, S.I.K., M.H., selaku Ketua Satgas Ketahanan Pangan Polda Jatim, seluruh jajaran Polres diminta aktif mendukung ketersediaan bahan pangan lokal.

Menindaklanjuti instruksi tersebut, Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo, S.I.K., M.H., memerintahkan seluruh Polsek untuk melakukan pemantauan dan pendampingan langsung terhadap sektor pertanian dan peternakan di wilayah binaannya.

Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, anggota Polsek Babadan, Polres Ponorogo, turun langsung melakukan pemantauan terhadap produksi ternak lele di Kecamatan Babadan, Sabtu (26/04/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri dalam mendukung peningkatan produksi pangan lokal sekaligus menjaga keamanan dan ketertiban di sektor peternakan. Dalam pelaksanaannya, anggota Polsek Babadan mengunjungi sejumlah peternakan lele dan berinteraksi langsung dengan para peternak untuk mengetahui kondisi produksi serta berbagai permasalahan yang mereka hadapi.

Kapolsek Babadan, AKP Yudha Setiawan, S.H., M.H., menegaskan pentingnya keterlibatan aktif aparat kepolisian dalam mendukung program ketahanan pangan.
"Kami ingin memastikan bahwa produksi ternak lele di Kecamatan Babadan berjalan lancar dan aman, serta dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat," ujar AKP Yudha Setiawan.

Selain melakukan pemantauan, anggota Polsek Babadan juga memberikan himbauan kepada para peternak agar senantiasa menjaga keamanan lingkungan peternakan dan mematuhi peraturan yang berlaku, guna menciptakan suasana yang kondusif.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan sektor peternakan, khususnya budidaya lele, dapat berkembang lebih optimal, mendukung ketahanan pangan daerah, serta membantu mewujudkan target nasional dalam mencapai swasembada pangan.

Melalui langkah nyata seperti ini, Polsek Babadan menunjukkan komitmen kuat untuk terus berkontribusi dalam menciptakan ketahanan pangan yang berkelanjutan, sekaligus mempererat sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat.

@divisihumaspolri
@humaspoldajatim
@ssdmpolri
#AstaCita
#KetahananPangan
#SwasembadaPangan
#SSDMPOLRI

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Dukung Ketahanan Pangan, Polsek Babadan Pantau Produksi Ternak Lele di Kecamatan Babadan"

Posting Komentar